Selasa, 10 Januari 2012

Belajarlah Nak....

Teringat pesan orang tua ketika melepas anaknya berangkat sekolah.. "Hati - hati nak.. belajar yang rajin.. jangan nakal ya...". kira-kira ucapan semua orang tua hampir sama, walaupun ada orang tua yang hanya diam saja ketika anaknya berangkat ke sekolah. Dalam hati orang tua, disadari atau tidak, mereka berdoa demi kesuksesan anaknya. Mereka tidak mau anaknya hidup yang tidak mapan, hidup yang tidak tentram, yang pada intinya mengharapkan anaknya kelak lebih baik daripada kehidupan orangtuanya.

Berpulang pada prinsip atau tujuan orang/murid sekolah adalah belajar... belajar... dan belajar, hanya itu saja. Bagi kebanyakan orang, persepsi belajar hanyalah mengikuti kegiatan proses belajar mengajar di sekolah setelah itu pulang... sederhana bukan. Padahal cakupan belajar itu sangat luas. Belajar mengenal lingkungan, belajar mengenal masyarakat, mengenal orang lain dsb... termasuk membaca dan menulis.

Ambil contoh membaca, yang memiliki beberapa maksud. membaca bukan saja membaca tulisan/huruf huruf tetapi membaca mempunyai maksud membaca alam, membaca orang lain, membaca situasi, membaca diri kita dsb...

Nah.... bagaimana relevansi antara Doa orang tua kita dan Tujuan kita sekolah... Dan yang perlu kita ingat, bahwa sekolah bukan hanya ruangan di suatu lembaga pendidikan, belajar bukan hanya yang nyata... Mengapa kita tidak men"AMINI" doa orang tua kita dengan tindakan kita sewaktu belajar.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar